STUDI KOMPREHENSIF PENGARUH DAN PENGOPTIMALAN DEAKTIVASI KATALIS TERHADAP PROSES PADA ALAT PRIMARY REFORMER (101-B) DI PABRIK AMONIA PUSRI-IV PT PUPUK SRIWIDJAJA PALEMBANG

FIRMANSYAH, MUHAMMAD RAFLI (2021) STUDI KOMPREHENSIF PENGARUH DAN PENGOPTIMALAN DEAKTIVASI KATALIS TERHADAP PROSES PADA ALAT PRIMARY REFORMER (101-B) DI PABRIK AMONIA PUSRI-IV PT PUPUK SRIWIDJAJA PALEMBANG. Other thesis, Politeknik Negeri Sriwijaya.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

(Muhammad Rafli Firmansyah, 2021, 51 halaman, tabel, 11 gambar, 4 lampiran) PT Pupuk Sriwidjaja Palembang merupakan salah satu industri yang memanfaatkan amonia untuk memproduksi pupuk urea dan NPK. Untuk dapat memproduksi amonia, dibutuhkan gas sintesa. Pengolahan gas alam menjadi gas sintesa dengan menggunakan Primary Reformer, tidak pernah lepas dari sebuah permasalahan. Diantara permasalahan tersebut, deaktivasi katalis merupakan permasalahan yang pasti terjadi. Proses deaktivasi ini, dalam beberapa kasus, dapat diperburuk dengan adanya endapan carbon deposit pada katalis. Hal ini dapat menyebabkan penurunan kemampuan katalis tersebut untuk mengkonversi gas alam, yang banyak mengandung metana, menjadi gas sintesa. Akibatnya, terjadi methane slip. Penelitian ini bertujuan untuk meninjau pengaruh carbon deposit terhadap methane slip dan bagaimana pengoptimalannya. Peninjauan dilakukan dengan metode micro-kinetic analysis, dimana terlebih dulu mempelajari mekanisme reaksi pada permukaan katalis, lalu mengevaluasi kinetika reaksi secara umum dan reaksi pembentukan carbon deposit. Berdasarkan ini, disimpulkan bahwa carbon deposit memperburuk proses deaktivasi katalis dengan banyaknya sisi aktif katalis yang tertutup oleh carbon. Namun, kondisi ini masih dapat diantisipasi dengan mengatur dan menjaga kondisi operasi pada temperatur 777ºC dan tekanan antara 27 – 30,5 kg/cm2.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Carbon Deposit, Katalis, Primary Reformer, Steam Reforming
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Chemical Engineering > Undergraduate Theses
Depositing User: Mr Bambang Anthony
Date Deposited: 10 Oct 2022 03:32
Last Modified: 10 Oct 2022 03:32
URI: http://eprints.polsri.ac.id/id/eprint/10466

Actions (login required)

View Item View Item