SANKSI PIDANA BAGI BADAN HUKUM YANG MELAKUKAN TINDAK PIDANA DI BIDANG KETENAGAKERJAAN

Puspasari, Ayu (2016) SANKSI PIDANA BAGI BADAN HUKUM YANG MELAKUKAN TINDAK PIDANA DI BIDANG KETENAGAKERJAAN. Jurnal Solusi, 12 (III). pp. 340-356. ISSN 0216-9835

[img]
Preview
Text (Full Text)
SANKSI PIDANA BAGI BADAN HUKUM YANG MELAKUKAN TINDAK PIDANA.pdf

Download (378kB) | Preview

Abstract

Hukum yang mengatur tentang sanksi di bidang ketenagakerjaan adalah UU No. 13 Tahun 2003, yang terdiri dari sanksi pidana dan sanksi administratif. Kedua sanksi itu diberlakukan bagi pemberi kerja yang melanggar hak-hak pekerja, yaitu perorangan, badan hukum, atau badan-badan usaha lainnya. Dalam tulisan ini hanya difokuskan pada aturan sanksi pidana bagi badan hukum yang melakukan tindak pidana di bidang ketenagakerjaan. Adapun Tujuan dari penulisan ini adalah untuk menjelaskan dan menganalisis aturan sanksi pidana bagi badan hukum yang melakukan tindak pidana di bidang ketenagakerjaan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum normatif, yaitu suatu penelitian yang dilakukan terhadap peraturan perundang-undangan. Dari hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa sanksi pidana bagi badan hukum yang melakukan tindak pidana di bidang ketenagakerjaan adalah pidana denda. Sanksi pidana denda tersebut tidak adil karena jumlahnya sama dengan sanksi pidana yang diancamkan kepada pelaku perorangan atau pengurus badan hukum. Kemudian di dalam UU No. 13 Tahun 2003, sanksi pidana denda bagi badan hukum tidak ada diatur secara tersendiri dalam satu pasal. Oleh karena itu, sanksi pidana denda bagi badan hukum yang melakukan tindak pidana di bidang ketenagakerjaan harus dirubah dengan meningkatkan jumlahnya dan diatur dalam pasal tersendiri.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Sanksi Pidana, Badan Hukum, Tindak Pidana, Ketenagakerjaan
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: General > Journal
Depositing User: Mrs Trisni Handayani
Date Deposited: 28 Mar 2018 07:42
Last Modified: 28 Mar 2018 07:42
URI: http://eprints.polsri.ac.id/id/eprint/4410

Actions (login required)

View Item View Item