TINJAUAN SISTEM PENGERING SILIKA GEL BERBASIS ABU SEKAM PADI MENGGUNAKAN SISTEM VAKUM TRAY DRYER TERHADAP KEMAMPUAN DAYA SERAP

ARISQI, MUHAMAD MUAMMAR (2020) TINJAUAN SISTEM PENGERING SILIKA GEL BERBASIS ABU SEKAM PADI MENGGUNAKAN SISTEM VAKUM TRAY DRYER TERHADAP KEMAMPUAN DAYA SERAP. Other thesis, POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Sekam padi merupakan limbah dari industri pertanian. Biasanya limbah sekam padi ini dibakar dan dibuang begitu saja tanpa ada pengolahannya lebih lanjut sehingga dapat mencemari lingkangan. Untuk mengurangi limbah dari abu sekam padi maka pada penelitian ini abu sekam padi akan digunakan sebagai adsorben dalam meningkatkan kapasitas adsorben dari silika gel. Abu Sekam Padi mengandung Silika sebesar 97,3%.Tingginya kandungan silika Abu Sekam Padi memiliki potensi untuk dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan material berbasis silika seperti silika gel. Besarnya jumlah silika (SiO2) yang terkandung dalam abu sekam padi menjadikan abu sekam padi berpotensi sebagai salah satu bahan baku untuk pembuatan silika gel. Abu sekam padi sebagai adsorben dapat juga menjerap zat warna dari limbah kain tenun yang langsung dibuang ke dalam perairan penerima. Dalam tahapan penelitian ini, dimulai dari proses ekstraksi abu sekam padi dengan KOH 2M pada suhu 110 oC selama 2 jam. Selanjutnya akan didingankan didalam desikator dan disaring untuk mendapatkan filtrat berupa Na2SiO3. Filtrat akan dicampurkan dengan larutan H2SO4hingga pH berada pada nilai 7 dan mengeringkannya didalam oven dengan variasi waktu 4, 5, dan 6 jam pada suhu 120 oC. Untuk melihat kadar silika gel menggunakan Gravimetri sedangkan untuk analisa daya serap zat warna pada limbah kain tenun menggunakan Spektrofotometri UV-Vis.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Silika Gel, Abu Sekam Padi, Zat Warna Kain Tenun
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Chemical Engineering > Undergraduate Theses
Depositing User: Mr Bambang Anthony
Date Deposited: 13 Sep 2021 01:24
Last Modified: 13 Sep 2021 01:25
URI: http://eprints.polsri.ac.id/id/eprint/9421

Actions (login required)

View Item View Item