FIRDHYNIA, ANINDYA (2022) PEMANFAATAN LIMBAH AMPAS TEBU (Baggase) SEBAGAI ADSORBEN PADA PENJERNIHAN MINYAK JELANTAH. Other thesis, Politeknik Negeri Sriwijaya.
Full text not available from this repository. (Request a copy)Abstract
Ampas tebu, sebagai limbah pabrik gula adalah suatu bahan yang mengandung karbon cukup tinggi. Hal tersebut yang mendasari bahwa ampas tebu dapat digunakan sebagai bahan baku pembuatan karbon aktif untuk pemurnian minyak goreng bekas. Pemurnian minyak goreng bekas menggunakan karbon aktif merupakan salah satu metode yang dapat dikembangkan karena bahan bakunya mudah didapatkan dan tidak membutuhkan biaya yang besar. Karbon Akif berbahan dasar limbah ampas tebu telah diteliti oleh beberapa peneliti seperti pembuatan karbon aktif dengan aktivasi menggunakan NaCl namun karbon aktif yang dihasilkan tidak sesuai standar. KOH merupakan salah satu aktivator yang mampu mendekomposisikan selulosa dengan baik. Berdasarkan uraian di atas, penulis tergerak untuk melakukan penelitian pembuatan karbon aktif dengan aktivasi menggunakan KOH untuk mendapatkan karbon aktif yang lebih baik dari penelitian sebelumnya. Variasi yang digunakan pada penelitian ini adalah variasi konsentrasi aktivator KOH sebesar 1M; 2M dan 3M pada suhu karbonisasi 500C dan 800C. Selanjutnya akan dilihat kadar penurunan proses penjernihan minyak dengan variasi konsentrasi karbon aktif aktivator KOH sebesar 1M; 2M dan 3M pada suhu karbonisasi 500C. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan yang menghasilkan karbon aktif terbaik terdapat pada konsentrasi 1M dan suhu karbonisasi 500C dapat menurunkan kadar air minyak, % FFA dan bilangan penyabunan. Karbon aktif ampas tebu telah memenuhi uji karakteristik SNI 06-3730-1995.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Limbah Ampas Tebu, Adsorben, Karbon Aktif, KOH, Minyak Jelantah. |
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology |
Divisions: | Chemical Engineering > Undergraduate Theses |
Depositing User: | Mr M. Tommy Trianda |
Date Deposited: | 26 Apr 2023 02:10 |
Last Modified: | 26 Apr 2023 02:10 |
URI: | http://eprints.polsri.ac.id/id/eprint/13264 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |