SISTEM INFORMASI MONITORING CAIRAN INFUS NIRKABEL BERBASIS ARDUINO INTERNET OF THINGS

ADELLIA, MEISYA (2023) SISTEM INFORMASI MONITORING CAIRAN INFUS NIRKABEL BERBASIS ARDUINO INTERNET OF THINGS. Other thesis, UPT PERPUSTAKAAN POLSRI.

[img] Text
Cover.pdf

Download (872kB)
[img]
Preview
Text
BAB I Pendahuluan.pdf

Download (378kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II Tinjauan Pustaka.pdf

Download (670kB) | Preview
[img] Text
BAB III Rancang Bangun Alat.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV Hasil dan Pembahasan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB V Kesimpulan dan Saran.pdf

Download (158kB) | Preview
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (125kB)
[img]
Preview
Text
Lampiran Coding.pdf

Download (81kB) | Preview

Abstract

Proses monitoring atau pemantauan dalam aktivitas kesehatan menjadi hal penting guna meningkatkan efisiensi dan kualitas pelayanan. Khususnya dalam rumah sakit, monitoring cairan infus pasien adalah tugas kritis yang harus dilakukan oleh perawat secara manual. Hal ini dapat mempengaruhi kinerja perawat, efisiensi waktu, dan efektivitas pelayanan secara keseluruhan. Untuk mengatasi tantangan tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah sistem informasi monitoring cairan infus berbasis Arduino Internet of Things (IoT). Sistem ini bertujuan untuk mempermudah perawat dalam memeriksa dan mengolah data monitoring infus pasien secara nirkabel tanpa harus datang langsung ke ruangan pasien. Dengan dibuat suatu alat yang diberi nama sistem informasi monitoring cairan infus berbasis Arduino Internet of Things (IoT) yang cara kerjanya ketika load cell digunakan untuk mendeteksi perubahan berat dari botol infus yang menunjukkan sisa cairan infus yang tersisa, kemudian untuk sensor tetesan infus menggunakan infrared yang digunakan untuk mendeteksi tetesan yang jatuh dari selang infus. ESP8266 berfungsi untuk menghubungkan load cell dan sensor infrared ke platform Intermet of Things (IoT) Cloud melalui koneksi WiFi. Selain itu, ESP8266 juga bertanggung jawab untuk mengolah data dari kedua sensor tersebut dan mengirimkan informasi mengenai sisa cairan infus dan jumlah tetesan infus ke platform Intermet of Things (IoT) Cloud. Informasi tentang status infus pasien dapat dengan mudah diakses dan dianalisis oleh perawat dari jarak jauh. Diharapkan penerapan sistem ini akan meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan, serta mengurangi kesalahan monitoring infus pasien. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi monitoring cairan infus berbasis Arduino IoT mampu memberikan kemudahan dan efisiensi dalam pemantauan cairan infus pasien. Selain itu, sistem ini dapat diintegrasikan dengan sistem rumah sakit yang ada untuk meningkatkan kualitas pelayanan secara keseluruhan.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi Monitoring, Cairan Infus, Arduino, Internet of Things.
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Electronic Engineering > Undergraduate Theses
Depositing User: Mr Bambang Anthony
Date Deposited: 19 Feb 2025 01:08
Last Modified: 19 Feb 2025 01:08
URI: http://eprints.polsri.ac.id/id/eprint/16029

Actions (login required)

View Item View Item