PROSES ADSORBSI LIMBAH CAIR LABORATORIUM DENGAN MENGGUNAKAN KARBON AKTIF TONGKOL JAGUNG

Vindiarti, Leonela (2015) PROSES ADSORBSI LIMBAH CAIR LABORATORIUM DENGAN MENGGUNAKAN KARBON AKTIF TONGKOL JAGUNG. Other thesis, Politeknik Negeri Sriwijaya.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa tongkol jagung dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan karbon aktif. Tongkol jagung mengandung komponen-komponen kimia seperti selulosa, hemisolulosa, lignin, dan zat ekstraktif yang dapat menjadi karbon aktif (Gufta, 1998). Proses pembuatan karbon aktif melalui tahap dehidrasi dengan sinar matahari, karbonisasi selama 15 menit pada temperatur 400oC, pengayakan 200 mesh. Tahap selanjutnya ialah aktifasi karbon dengan tiga variasi aktivator, yaitu HCl, NaOH, CaCl2 dan karbon aktif diaplikasikan dalam peralatan pengolahan limbah cair laboratorium dengan mengisikan karbon aktif kedalam kolom adsorbsi pada ketinggian 15 cm dan berat karbon aktif 1,24 kg. Sebelum dan sesudah proses adsorbsi, dilakukan pengamatan warna dan bau serta analisa pH, turbidity, BOD (Biological Oxygen Demand), dan COD (Chemical Oxygen Demand). Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis aktivator yang sesuai untuk aktifasi karbon tongkol jagung ialah CaCl2 dengan waktu aktifasi optimum 34 jam ukuran karbon 200 mesh dapat mengadsorbsi limbah cair laboratorium dengan memberikan perubahan warna dan bau pada limbah. Setelah melakukan analisis didapatkan % kadar penurunan dengan beberapa parameter, seperti pH 10,49 %, Turbidity 81,25 %, Conductivity 17,35 %, Salinity 20,07 %, TDS 17,34 %, BOD 80,89 %, dan COD 0,943 %. Kata kunci : Tongkol Jagung, Karbon aktif, Adsorbsi

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Tongkol Jagung, Karbon aktif, Adsorbsi
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Chemical Engineering > Undergraduate Theses
Depositing User: Mrs Trisni Handayani
Date Deposited: 18 Nov 2015 07:41
Last Modified: 18 Nov 2015 07:41
URI: http://eprints.polsri.ac.id/id/eprint/1906

Actions (login required)

View Item View Item