PENGARUH KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) DAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN NIKAH (SIMKAH) TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PUBLIK DI KANTOR URUSAN AGAMA KOTA PALEMBANG

CAHYO, SEPTIAN DWI (2017) PENGARUH KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) DAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN NIKAH (SIMKAH) TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PUBLIK DI KANTOR URUSAN AGAMA KOTA PALEMBANG. Other thesis, POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas pelayanan yang diberikan oleh KUA kota Palembang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data primer yang didapatkan melalui penyebaran kuesioner yagn disebarkan ke seluruh KUA yang ada di kota Palembang. Pengukuran data menggunakan Skala Likert. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 16 kecamatan yang ada di kota Palembang. Sedangkan sampel menggunakan teknik purposive sampling yang berjumlah 48 responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial kompetensi SDM dan SIMKAH berpengaruh signifikan terhadap kualitas pelayanan publik dilihat dari thitung yang diperoleh untuk variabel kompetensi SDM sebesar 5,186 lebih besar dari ttabel sebesar 1,682 dengan signifikansi sebesar 0,000. Sedangkan untuk variabel SIMKAH diperoleh thitung sebesar 2,386 lebih besar dari ttabel sebesar 1,682 dengan signifikansi 0,02. Secara simultan variabel kompetensi SDM dan SIMKAH secara bersama-sama berpengaruh terhadap kualitas pelayanan publik dilihat dari Fhitung yang lebih besar dari Ftabel dengan nilai F sebesar 22,697 dan F tabel sebesar 2,438 dan nilai signifikansi sebesar 0,000 kurang dari 0,05.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kompetensi SDM, Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH), Kualitas Pelayanan Publik
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Accounting > Undergraduate Theses
Depositing User: Mrs Trisni Handayani
Date Deposited: 15 Aug 2018 04:27
Last Modified: 15 Aug 2018 04:27
URI: http://eprints.polsri.ac.id/id/eprint/4794

Actions (login required)

View Item View Item